Lihat Gambar Versi Original Bimbingan Teknis Penerapan Kinerja Harian Pegawai
Bimbingan Teknis Penerapan Kinerja Harian Pegawai
Piloting penerapan kinerja harian di lingkup Pemerintah Kabupaten Balangan
BKPSDM Kab. BALANGAN – Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia secara resmi membuka kegiatan Bimbingan Teknis Penerapan Kinerja Harian Pegawai di lingkup Pemerintah Kabupaten Balangan yang diselenggarakan di Aula Rapat LT. I BKPSDM Kab. Balangan pada Selasa, tanggal 21 Oktober 2025 Kegiatan ini diikuti oleh kepala sub bagian umum dan kepegawaian/pengelola kepegawaian serta perwakilan bidang OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Balangan yang hadir secara luring dan ASN lingkup Pemerintah Kabupaten Balangan yang hadir secara daring
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bidang Mutasi, Promosi dan Kinerja dengan tujuan untuk Meningkatkan motivasi kinerja ASN Melalui kegiatan ini, ASN dapat memahami dan mempraktekkan fitur kinerja harian pada E-Kinerja BKN.
Dalam sambutannya, Rudiansyah Sofyan, S.Hut, ME menyampaikan bahwa “piloting kinerja harian agar dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, berharap ke depannya dapat memotivasi pegawai untuk lebih berdisiplin, berkinerja serta paham dengan tugas pokok dan jabatannya”.
“Terdapat jenis target Rencana Aksi yaitu Trajectory (Sudah bisa diukur) dan Non Trajectory (Tahapan) pada Fitur Kinerja Harian E-Kinerja BKN,” ujar Arie Widyawati, S.Kom Analis SDM Aparatur Ahli Madya sebagai Narasumber.
Melalui kegiatan ini, diharapkan kinerja pegawai berkontribusi atau mendukung capaian kinerja organisasi atau target organisasi.